Sabtu, 22 Mei 2010

Rain Affair~Ketika Hujan Aku Jatuh Cinta

Diposting oleh Nuy di 20.16
Aku suka hujan,
aku suka bulir-bulir kecilnya yang jatuh perlahan,
meliuk-liuk indah dan menenangkan.
Aku suka hujan,
karena saat hujan turun,
seolah ada bayanganmu yang mengajakku menari menembus gelapnya awan.
Aku suka hujan,
Karena saat itulah kekosongan hatiku terisi oleh sosok indahmu.
Saat hujan turun, coba tengok dibalik jendela,
berapa jumlah setiap tetesnya?
sebanyak itulah rasa cintaku padamu
blogger-emoticon.blogspot.com
Mungkin itu terlalu hiperbolis,
tapi yang aku tahu, hatiku luruh bersamaan dengan hujan yang mulai jatuh perlahan.
Aku suka hujan,
karena saat aku menangis karenamu,
hujan bisa menutupi air mataku yang luruh bersama bulir-bulirnya.


Adakah sebuah kesan yang tertinggal kala hujan dengan manisnya membasahi tempat berpijak ini? Atau justru pada hujan sebagai saksi akhirnya kau menemukan pasanganmu?
...saat hujan kisah itu pun muncul.

Clara Canceriana, seorang blogger hebat yang sudah menerbitkan novel keduanya berjudul "Rain Affair" pada bulan Mei ini kurang lebih 342 halaman kalo ga salah. *aku tau dari web gagas*. Penerbitnya gagasmedia *penerbit yang tidak sembarangan mem-publish karya-karya penulis muda, melalui proses panjang dan penelitian yang matang* Jadi penulis yang bisa menerbitkan karya-karyanya di gagasmedia otomatis merupakan penulis yang pantes dikasih empat jempol sekaligus. blogger-emoticon.blogspot.com

Novel ini menceritakan tentang hubungan Lea dan Noah yang berikrar atas nama cinta, tapi sebenarnya berdiri atas nama kepalsuan. Noah selalu mengukirkan kebohongan-kebohongan kecil pada setiap sisi hati Lea, seolah mengatasnamakan sayang. Kebohongan demi kebohongan itu bergulir terus untuk menutupi kebohongan yang lain, yang menghasilkan kebohongan beruntun. Nathan seseorang yang berdiri di garis luar hubungan mereka, berusaha untuk membuat dirinya tetap 'dianggap' oleh Lea. Mereka tidak bahagia. Hubungan yang dibumbui kebohongan, rata-rata tidak bertaha lama, disamping itu ada 'orang ketiga' yang ingin selalu dianggap 'ada' di mata Lea. Haruskah mereka meninggalkan semua kebohongan itu?Akhirnya mereka mengambil keputusan, yang sebenarnya berat untuk mereka.

Pas baca sinopsisnya, aku langsung seneng sama novel ini! Konflik yang disajikan kayaknya seru dan bikin penasaran. Apa keputusan yang akhirnya mereka ambil? Apa keputusan itu membuat hidup mereka bahagia? Gimana sama Nathan? Kebohongan-kebohongan apa aja yang ditabur oleh Noah? Ketika hujan mereka bertemu, apakah ketika hujan juga mereka akan terpisah? pertanyaan-pertanyaan itu cuman bisa terjawab kalo udah baca novelnya-pastiiiii...blogger-emoticon.blogspot.com

So, beli bukunyaaaa di toko buku terdekat bukan di toko martil loh yaaa.. *promosiii* atau kalo ga mau keluar duit ikuuutan kontes yang diadakan mbak Clara ajaaaaa di sini! blogger-emoticon.blogspot.com *promosi lagii*
blogger-emoticon.blogspot.com
Postingan kali ini buat diikutsertakan kontes yang diadakan mbak Clara supaya dapet novel Rain Affair gratis bo'! Tapiii kalo gagaaaaal. Hmmm... ya aku harus beli novelnya! Keluar duit dikit buat novel bagus kayak gini ngga ada yang ngelarang lah... Lagi seneng-senengnyaaa berburu novel terbaruuuu... blogger-emoticon.blogspot.com



30 komentar:

Unknown on 22 Mei 2010 pukul 22.02 mengatakan...

waow,,, keren bgt pre-review nya...jd semakin minder saya.....


moga menang yah...


blognya berat
met wiken...

Unknown on 22 Mei 2010 pukul 22.03 mengatakan...

ayeeeeee pertamax.....






blognya berat bgt...

Aqil Anindhityo Raharjo on 22 Mei 2010 pukul 22.09 mengatakan...

HWAAWW.. KEREN BANGET PUISINYA, KEREN BANGET RESENSINYA.. nice post!!

waw kamu ikutan lomba dimana?? gimana bisa ikut kontes?? caranya gimana??

aku punya anjuran novel bagus nih! "surat-surat kecil untuk Tuhan" itu KEREENN BANGET! kalo mau liat, aku udah bikin resensinya:
http://loveto-share.blogspot.com/2010/02/buku-surat-kecil-untuk-tuhan.html
hehehe

Nuy on 22 Mei 2010 pukul 22.19 mengatakan...

@ siroel : aku jugaaa masih belajar kok, pasi bagusan juga kamuu.. ^^

Iya ya berat? nanti aku utak-atik lagi deh.. =.=

@ dityo : Makasih yoow.. :)
Ituuu di klik ajaaa judul novelnya, ada link menuju ke sanaaa kok.
Ok! makasih langsung ke TKP

quiniese on 22 Mei 2010 pukul 22.23 mengatakan...

salam kenal :D
dakuh juga ikutan nih.
semoga kita menang yak. amiiiin :D

Anonim mengatakan...

wah.. udah banyak yang buat yah...

jadi ragu mau ikkut...

Aqil Anindhityo Raharjo on 22 Mei 2010 pukul 22.30 mengatakan...

ahaaha oke.. :D tapi aku bingung, kalo mau bikin PRE-REVIEW kan harus tau ceritanya, tapi kan aku nggak tau.. brarti sama aja beli novel dong? T.T

Riesta Emy Susanti on 22 Mei 2010 pukul 23.09 mengatakan...

semoga menang ya....

gooo blog on 23 Mei 2010 pukul 00.09 mengatakan...

Wahh....

ternyata ada juga yah yang suka hujan seperti aq..

hehe...

CLara on 23 Mei 2010 pukul 00.54 mengatakan...

wah, sudah dikerjakan~
kalau gitu, tunggu sampe tanggal 7 juni ya
untuk tau siapa yg beruntung

trim`s and gudlak

salam,
Clara http://rainaffair.blogspot.com

CLara on 23 Mei 2010 pukul 00.55 mengatakan...

sekalian menjelaskan buat beberapa pertanyaan di atas
pre review itu tidak harus membaca buku dulu, kalo review, iya harus. pre review hanya sebuah pengenalan novel

trim`s

Anazkia on 23 Mei 2010 pukul 02.08 mengatakan...

Gagas media...?? subhanallah... hebat! pengen ikutan pre review juga ah.. :) maaksih yah, dah mampir ke blogku. Ayuk atuh, ikutan... :)

osi on 23 Mei 2010 pukul 06.02 mengatakan...

Semoga berhasil dapetin novelnya Nuy

elpa on 23 Mei 2010 pukul 06.25 mengatakan...

moga menang y..bagus banget kandungannya penasaran,,,

Anonim mengatakan...

hu'uh pre-reviewnya pake puisi pula, waduhh keren banget dehh..
aku juga suka hujan ^^~

Awan on 23 Mei 2010 pukul 08.49 mengatakan...

semangat.
kalo gak menang, kita minta aja ma clara novelnya dengan mengatasnamakan kebohongan beruntun..

hayooo

Naila Zulfa on 23 Mei 2010 pukul 10.53 mengatakan...

wauuu, prereviewnya oke tuh..

banyak saingan, mantabs!!

punyaku lum jadi euy,

*mencari ide mode on*

salam kenal ya, ditunggu kunjungan baliknya,:)

Rinda on 23 Mei 2010 pukul 17.56 mengatakan...

duh jd kangen baca novel lg ni kk nuy ^^

mudah2an menang y nuy n dapetin novelnya,amien ya allah ~_~


With Love,

|
|
V

Miss Rinda - Personal Blog

attayaya on 23 Mei 2010 pukul 20.49 mengatakan...

yihaaaaaaaaaaaaaaa
mantap nih neng
puisinya oke banget

♥ria♥ on 23 Mei 2010 pukul 22.38 mengatakan...

eh nuy pinter reviewnya
aku jg pengen ikutan ini tp belum sempet :(

Good Luck ya nuy

Gema Pramugia on 23 Mei 2010 pukul 22.47 mengatakan...

lomba...jadi tertarik neh...sukses buat tulisannya

Nuy on 24 Mei 2010 pukul 02.44 mengatakan...

@ all : Makasihh yaaa semuuaaaaaaaaaa... :))

secangkir teh dan sekerat roti on 24 Mei 2010 pukul 07.53 mengatakan...

wah... mantap!

yudex on 24 Mei 2010 pukul 19.31 mengatakan...

kamu pasti menang Nuy.. keren!

oya, templatenya cantik banget. salam kenal juga, follow balik donk. :)

Unknown on 24 Mei 2010 pukul 21.59 mengatakan...

BW BW BW....



blognya udh g berat skrg...

Unknown on 24 Mei 2010 pukul 22.00 mengatakan...

lovely post its really interesting

Lumbunghati on 24 Mei 2010 pukul 22.03 mengatakan...

semoga menang ya?

Dedi S. ed Daudy on 25 Mei 2010 pukul 03.59 mengatakan...

aku tak suka hujan,,,
karena hujan membuatku pilek..

aku tak suka hujan,,,
karena hujan menipuku...

aku tak suka hujan,,,
dia menenangkan dan mendinginkan,, tapi bisa membunuhku,,
aku tak suka hujan,,,

Naila Zulfa on 13 Juni 2010 pukul 01.53 mengatakan...

wahhh..

reviewnya menang..

selamat ya,^^

Diah Alsa on 13 Juni 2010 pukul 03.23 mengatakan...

selamat yaaa yang menang :)

Posting Komentar

Silakan ngoceh.. ^.^
Yang ngga punya blog juga bisa ngoceh di sini pake alamat email/alamat facebook kalian. =D

Makasih udah mampir ke sini. Jangan bosen mampir ya~

 

Blog Ga Jelass Copyright © 2010 Design by Ipietoon Blogger Template Graphic from Enakei | web hosting